Jumat, 09 Maret 2012

Lagi lagi dan lagi...

                   Indonesia kembali puasa gelar setelah dipermalukan tuan rumah Brunei Darussalam dalam laga final pada perebutan Sultan Hassanal Bolkiah Trophy 2012. Lebih memalukan karena selama ini Brunei Darussalam adalah tim terlemah di Asia Tenggara dan tidak pernah seri apa lagi menang kalau bertemu dengan Timnas Indonesia baik dilevel senior maupun yunior.
                  Padahal harapan untuk mengakhiri puasa gelar begitu melambung kala Garuda Muda melaju ke Final dan hanya akan menghadapi Brunei Darussalam, Tim yang sempat kena sanksi oleh FIFA dan kekuatan sepak bolanya dibawah para punggawa garuda. Akan Tetapi harapan itu kembali  raib, melayang dari genggaman, garuda kembali terbang rendah dan entah kapan Garuda bisa terbang tinggi lagi
                  Inikah hasil dari kompetisi yang diagung-agungkan oleh PSSI dengan Indonesia Premier League (IPL)nya???? Sungguh sangat miris dikalahkan oleh Tim Semenjana dengan Skor telak 2-0...... Haruskah kisruh PSSI membuat TIMNAS kita kacau balau seperti ini terus, apakah Kongres Luar Biasa (KLB) merupakan solusi????? Garuda oh Garuda sungguh sangat memprihatikan, kalian bercerai berai yang berakibat makin jatuhnya prestasi kalian.....
                 Melihat prestasi dan kondisi Timnas kapankah puasa gelar ini akan berakhir????? Siapa yang akan bertanggung jawab akan semua ini, Menpora, PSSI dengan IPLnya, KONI/KOI, KPSI dengan ISLnya.????

Tidak ada komentar:

Posting Komentar